10 Situs Pilihan untuk Mendapatkan Inspirasi Desain Rumah

Saat kamu ingin memulai menata interior rumah kamu, kamu harus memiliki inspirasi agar dapat mewujudkan interior rumah idaman sesuai dengan keinginan. Akan tetapi inspirasi tidak bisa datang begitu saja. Inspirasi tidak bisa didapatkan hanya dengan menunggu dan berdiam diri. Kamu harus aktif mencari inspirasi desain lewat hal-hal yang ada di sekitar kamu.

inspirasi-desain-interior-apartemen
Desain salah satu apartmen di Venice (sumber: http://www.plusdeco.it)

Langkah yang paling mudah untuk mencari inspirasi adalah dengan mencari informasi lewat media internet. Dengan kemudahan era digital seperti sekarang, ada begitu banyak tempat untuk mencari inspirasi desain terkini. Apabila dulu kita hanya mengandalkan buku dan majalah yang harus dibeli lewat toko buku dan kios majalah, kini inspirasi desain bisa didapatkan lewat website dekorasi dan desain rumah.

Website manakah yang perlu kamu kunjungi untuk mendapatkan inspirasi desain tersebut? Di artikel ini, kami telah mengumpulkan beberapa situs desain rumah dan interior terbaik. Situs-situs ini ditulis dengan bahasa yang mudah dipahami dan memiliki banyak koleksi foto serta gambar desain rumah dan interior yang menarik!

1. Elle Decor

Elle Decor dibuat oleh Majalah Elle yang berfokus pada desain interior rumah. Dengan kiblat ke tren desain di barat, situs ini memiliki liputan perkembangan desain interior terkini. Kamu bisa mendapatkan tren desain perabot serta ide gaya interior terkini oleh desainer-desainer kelas dunia. Contohnya adalah artikel tentang ide desain lampu ruangan ini. Di artikel ini, kamu bisa melihat contoh-contoh desain interior yang memanfaatkan desain-desain lampu yang unik sebagai elemen utama interior ruangan.

elle-decor-referensi-inspirasi-desain-interior-rumah
Desain lampu unik pada ruangan (sumber: www.elledecor.com)

2. Home and Decor

Situs yang berasal dari Singapura ini banyak meliput tur dalam rumah dan projek renovasi interior. Karena banyak masyarakat Singapura yang tinggal di dalam apartemen, tur-tur rumah dalam situs ini pun lebih banyak memberikan highlight pada interior apartemen. Situs ini cocok untuk kamu yang saat ini sedang tinggal di dalam apartemen dan membutuhkan inspirasi untuk mendekorasi kamar apartemen kamu. Di artikel-artikel tentang projek renovasi, kamu bisa mendapatkan tips serta ide untuk menciptakan ruangan yang tampil lebih fresh dan stylish dengan merombak apartemen lama kamu. Contohnya di artikel tentang tips penggunaan cat dinding ini, yang memberikan tips untuk memadu madankan warna cat secara tepat agar keseluruhan ruangan dapat lebih hidup dan tampil eye catching. 

home-and-decor-singapore-cat-tips-inspirasi-desain
Cat dinding yang tepat agar desain ruangan tampil eye catching (sumber: www.homeanddecor.com.sg)

3. House Beautiful

Apabila kamu ingin menata rumah per ruangan, barangkali kamu perlu membuka situs ini. House Beautiful banyak memberikan inspirasi desain ruangan mulai dari kamar tidur dan dapur hingga ruang-ruang servis di dalam rumah seperti gudang dan area cuci. Bahkan kamu bisa mendapatkan liputan tentang tren warna terkini lewat situs ini. Banyak ide desain yang ditawarkan oleh House Beautiful merupakan ide-ide praktis sehingga bisa kamu jadikan sebagai weekend project kamu berikutnya. Contohnya ide makeover area cuci pada rumah pada artikel ini. Mungkin ini bisa jadi kejutan spesial buat pasangan kamu agar makin betah di rumah dan makin lengket sama kamu? #eh

Berikan kejutan spesial buat pasangan kamu dengan ide makeover praktis ini! (sumber: www.housebeautiful.com)

4. Houzz

Situs yang berisi scrapbook dan galeri foto interior ruangan ini cocok untuk kamu yang ingin mengumpulkan beragam inspirasi dalam satu tempat. Galeri foto pun sudah dikategorikan per ruangan sehingga akan mudah untuk mendapatkan inspirasi sesuai ruangan yang kamu inginkan. Situs ini pun terintegrasi dengan penjualan produk secara online sehingga kamu bisa langsung berbelanja produk yang ada di foto inspirasi kamu lewat situs ini. Situs ini menawarkan beragam gaya desain interior, sehingga kamu tidak akan kehabisan ide! Coba saja intip galeri foto desain interior ruang keluarga ini. Kamu juga bisa mendaftarkan akun kamu agar dapat langsung menyimpan foto-foto yang menarik ke dalam akun kamu.

inspirasi-desain-rumah-houzz
Houzz.com menawarkan inpirasi desain dari beragam gaya interior (sumber: http://www.houzz.com)

5. IKEA Share Space

Kamu tentu sudah familiar dengan merk IKEA. Merk yang viral di Indonesia saat membuka tokonya di Alam Sutera ini, ternyata juga memiliki blog yang membahasa tips serta ide desain interior rumah, lho! Sebelum kamu mengunjungi toko mereka di Tangerang, barangkali kamu bisa mulai menyusun daftar belanja interior dengan menggunakan blog mereka sebagai panduan. Ada banyak kategori artikel yang bisa kamu pilih, salah satunya adalah before and afterDi bagian before and after, kamu bisa melihat ruangan-ruangan yang direnovasi dengan memakai produk-produk dari IKEA. Bagi kamu yang ingin meng-update penampilan rumah kamu dengan produk-produk IKEA, blog mereka cocok untuk kamu kunjungi!

ide-renovasi-rumah-ikea
Suasanya interior sebelum renovasi (sumber: www.theshare-space.com)
ide-renovasi-rumah-ikea
Suasanya interior setelah renovasi (sumber: www.theshare-space.com)

6. Small House Bliss

Apakah kamu penggemar rumah mungil? Apakah kamu ingin mengembangkan rumah kamu di lahan terbatas? Small House Bliss adalah blog yang khusus mengumpulkan beragam projek rumah kecil dari berbagai tempat di dunia. Mulai dari rumah portable yang bisa dipindah-pindahkan hingga rumah yang hanya berukuran 8 m2, Small House Bliss mengulas berbagai ide rumah mungil yang mungkin bisa kamu wujudkan di pekarangan rumah kamu.

inspirasi-rumah-mungil-desain-interior
Rumah bernama Brick House yang berukuran hanya 8 m2 (sumber: www.smallhousebliss.com)

7. Dering Hall

Situs ini hampir mirip dengan Houzz, hanya saja galeri foto ide-ide desain berupa slide per artikel. Situs ini juga terhubung dengan penjualan produk-produk interior dan bahkan jasa desain professional. Apabila kita mengklik gambar, kita bisa langsung menuju ke halaman desainer yang merancang interior rumah atau ruang tersebut. Konsep ide yang ditawarkan oleh situs ini pun juga menarik, contohnya konsep tata warna ruang monokromatik berikut.

inspirasi-desain-interior-rumah-monokromatik
Ruang dengan konsep tata warna monokromatik (sumber: www.deringhall.com)

8. That Nordic Feeling

Apabila kamu penggemar desain ala Nordic, maka kamu harus membuka situs ini. Dengan tampilan rumah bergaya modern, kamu bisa melihat bagaimana sentuhan ala Nordic menjadi tema utama desain interior ruangan. Ditulis oleh blogger Rikke dengan bahasa yang akrab dan menyenangkan, situs ini bisa menjadi panduan utama kamu untuk menata rumah kamu. Coba intip tur desain ruang keluarga yang dia kerjakan berikut ini.

inspirasi-interior-rumah-ruang-keluarga-nordic
Desain ruang keluarga dengan sentuhan ala Nordic (sumber: www.thatnordicfeeling.com)

9. Dwell Candy

Kelebihan situs ini dibanding situs-situs lainnya adalah kamu bisa memilih konsep yang kamu inginkan berdasarkan gaya desain interior. Situs ini menyediakan banyak pilihan gaya desain interior, seperti Arabic, Chinese, Japanese, Minimalist, Modern, Art Deco, Art Nouveau, dan lain-lain. Situs ini cocok apabila kamu memang sudah punya preferensi gaya dan ingin mempelajari konsep-konsep dasar interior tersebut beserta contoh kasusnya.

inspirasi-desain-kondominium-dwell-candy
Contoh desain kondominium dengan sentuhan minimalis ala Jepang (sumber: www.dwellcandy.com)

10. Plus Deco

Italia terkenal sebagai salah satu kiblat fashion dunia. Tak ketinggalan desain interior dari Italia juga memiliki daya tariknya tersendiri. Blog yang ditulis oleh salah seorang blogger Elena Giavarini dari Italia ini memiliki gaya bahasa yang ringan untuk dibaca. Projek-projek desain yang ditampilkan pun juga menarik, seperti desain salah satu apartemen berikut.

inspirasi-desain-interior-apartment
Salah satu desain apartemen dengan sentuhan eklektik postmodernisme dan bauhaus (sumber: www. plusdeco.it)

Leave a comment